Kamis, 22 September 2011

5 Benda Yang Tidak Boleh Berbagi Dengan Orang Lain

Selain kekasih yang tanpa di bilang juga tidak akan mau berbagi dengan yang lain, maka anda harus tahu ada 5 benda yang biasa anda gunakan yang juga tidak boleh anda berbagi dengan orang lain. Penasaran???

5 Benda Yang Tidak Boleh Berbagi Dengan Orang Lain

Berikut 5 benda yang disarankan tidak anda bagi pemakaiannya dengan orang lain :

1. Sikat Gigi
Untuk benda yang pertama ini memang rata-rata orang tidak berbagi dengan orang lain. Walaupun dengan pasangan yang sangat anda cintai janganlah berbagi sikat gigi dengannya. Menurut para ahli, pada saat kita menyikat gigi, biasanya akan ada sebagian kuilt yang terkelupas dan sangat mungkin akan menempel pada sikat gigi anda.

Perlu diketahui ada beberapa virus berbahaya yang bisa berpindah melalui sikat gigi, seperti hepatitis B dan C, HIV, dan penyakit saluran pernafasan. Terutama jika kita sedang mengalami luka di bagian mulut atau terkena radang gusi.

2. Sisir
Sisir merupakan benda yang paling sering dibagi, terutama para wanita. Meski tampak biasa dan umum, menurut para ahli sisir merupakan media penularan penyakit. Beberapa jenis bakteri yang kebal antibiotik bisa ditemukan pada sisir karena lapisan kulit kepala bisa tersangkut pada saat sisir rambut.

Dalam hal ini direkomendasikan agar membawa sisir sendiri. Mungkin anda akan bertanya, "Bagaimana dengan sisir di salon?" Ini disarankan agar memilih salon langganan yang terkenal bersih dan rutin membersihkan alat-alat salonnya.

3. Ponsel
Menurut suvey ponsel yang di pegang wanita jauh lebih kotor dibandingkan dengan ponsel yang dipegang oleh pria. Ini dikarenakan wanita sering menyentuh kosmetik. Baktei yang tertinggal pada ponsel kebanyakan adalah bakteri penyebab influenza. Oleh karena itu, wanita lebih sering terkena flu dibandingkan dengan pria.

4. Pisau Cukur
Pisau cukur adalah benda yang wajib anda pakai prbadi tanpa berbagi dengan orang lain. Tahu atau tidak, pisau cukur sering menggores kulit hingga berdarah. Pisau cukur yang tidak steril akan menularkan beberapa penyakit infeksi seperti hepatitis B. Apalagi sekarang banyak orang yang mengidap penyakit hepatitis walau tanpa mereka ketahui.

5. Kosmetik
Ini sangat penting diketahui. Berhati-hatilah jika anda menggunakan contoh atau sampel dari sebuah produk kosmetik di toko. Namanya juga sampel dan pastinya sudah banyak sekali orang yang mencobanya. Dari penelitian ditemukan sampel produk yang paling banyak bakterinya adalah sampel produk kosmetik yang ada di departement store. Terutama pada hari minggu, karena biasanya dimulau hari jumat produk mulai di coba secara umum, kemudian sabtu, dan minggu adalah puncak bakteri yang tersimpan dalam kosmetik tersebut.


Senin, 19 September 2011

Sebab-Sebab Nyamuk Suka Menggigit Anda

Mungkin anda pernah heran dan bertanya-tanya, "mengapa nyamuk suka menggigit saya, sedangkan teman saya yang bahkan belum mandi tidak digigit?. Apakah nyamuk terpesona sama saya dan ingin mencium saya terus?" Mungkin jawabannya betul.

Sebab-Sebab Nyamuk Suka Menggigit Anda

Dan untuk mengetahui lebih lanjut mengapa anda selalu menjadi incaran nyamuk-nyamuk nakal, berikut beberapa hala yang disukai oleh nyamuk sehingga nyamuk selalu mau mencium anda :

1. Berkulit lembut
Selain lawan jenis, nyamuk juga suka dengan orang berkulit lembut karena akan memudahkan dia untuk menembus ke dalam daging dan menyedot darah.

2. Tubuh yang mengeluarkan panas
Nyamuk senang dengan panas, makanya jangan heran ketika kita sedang kepanasan di kamar, nyamuk banyak yang mendekati.

3. Memiliki kolesterol dan steroid tinggi
Nyamuk akan mengikuti seseorang yang menghasilkan banyak kolesterol di kulitnya. Jadi turunkan kolesterol bila tidak ingin digigit nyamuk.

4. Bergolongan darah O
Setiap golongan darah mengeluarkan bau yang berbeda satu sama lain. Mereka yang memiliki golongan darah O biasanya lebih disukai nyamuk karena memiliki bau tertinggi dalam cairan tubuhnya.


Rabu, 07 September 2011

iPhone 5 Akan Diluncurkan Pada Bulan Oktober 2011?

Sebelumnya terdapat isu bahwa iPhone 5 yang semakin populer ini akan diluncurkan pada bukan September, tetapi sampai hari ini tidak ada berita pasti iPhone 5 ini akan keluar dipasaran. Dan bisa dikatakan isu tersebut hanyalah sebuah isu menjelang peluncurannya.

Peluncuran iPhone 5

Dan isu kali ini adalah iPhone 5 akan diluncurkan pada bulan Antara pertengahan hingga akhir oktober 2011 ini. Hal ini mungkin juga asih merupakan rumor, dan ini di prediksi oleh blog This is My Next dan PC World pada hari senin lalu.

Peluncuran iPhone 5 masih belum memiliki kepastian, sejauh ini Apple selalu meluncurkan produk baru pada akhir pekan. Apakah ini disengaja atau cuma kebetulan juga masih belum diketahui.

Tapi tentu saja semuanya masih rumor. Boleh percaya boleh juga tidak. Adalah rumor juga bahwa iPhone 5 nanti akan memiliki layar lebih lebar, yakni sebesar 4 inchi. Jadi intinya, para fans iPhone masih harus harap-harap cemas.